PERMASALAHAN PADA VALVE
Kemungkinan permasalahan yang timbul pada valve antara lain adalah :
1. Valve bocor / leak
Part yang paling sering terjadi kebocoran adalah pada packing gland. Indikasinya adalah valve tidak bekerja dengan baik. Solusinya adalah dengan mengencangkan gland nut lalu periksa handwell. Selain itu terkadang pada sambungan body dan bonnet, daerah body dan sekitar flange juga bisa terjadi kebocoran.
2. Kerusakan Fisik
Indikasinya valve tidak bekerja dengan baik, maka solusinya harus diadakan pemeriksaan fisik sebelum dilakukan tindakan perbaikan.
3. Pemberian Pelumas
Untuk menjaga ketahanan terutama pada stem dilakukan maintenance dengan pemberian pelumas pada valve.
PERBAIKAN VALVE
Tahapan awal perbaikan pada valve secara umum adalah sebagai berikut :
1. Pemeriksaan awal berupa pengukuran
2. Penentuan indikasi awal terjadinya kerusakan dengan info dari user
3. Mempelajari manual book dari dari valve yang akan diperbaiki
4. Pembongkaran bagian dari valve
5. Pemeriksaan visual secara rinci
6. Jika ada indikasi kerusakan pada internal part valve, dilakukan pemeriksaan kembali untuk memastikan langkah yang diambil untuk perbaikan
7. Pengukuran dan pengecekan terhadap internal yang rusak sebagai data untuk proses perbaikan
Proses Perbaikan :
1. Proses ini dilakukan pada piringan/wedge dan set ring dan dilakukan setelah dibersihkan dan pemeriksaan kerusakan. Kerusakan yang biasa terjadi adalah goresan,galling atau scooring, kerusakan seperti itu akan mempengaruhi kemampuan untuk packing dalam menyekat aliran.
2. Kerusakan yang ringan seperti goresan dapat diperbaiki dengan pemolesan menggunakan bahan abrasive yang halus (Lapping).
3. Apabila kerusakan tidak bisa diperbaiki dengan proses lapping maka dapat dilakukan built up atau dengan penambahan material yang sama pada piringan dan seat melalui pengelasan.
4. Sedangkan untuk mengatasi kerusakan pada gasket, packing, bushing stem pada valve dilakukan penggantian material yang baru.
PENGELASAN PADA VALVE
Untuk perbaikan pada kerusakan valve salah satu solusinya adalah dengan cara pengelasan untuk mendapatkan bentuk seperti semula dan agar bekerja kembali secara maksimal..
KAWAT LAS PERBAIKAN VELVE. Kawat las EDZONA menyediakan beberapa item yang digunakan dalam perbaikan valve, yaitu :
• KAWAT LAS CAST IRON EDZONA-10
AWS NiFe
AC/DC +/-
Diameter : 2,6 & 3,20 – 4,00
Hardness : 200 HB
Untuk pengelasan berbagai jenis besi cor. Dapat menyambung secara sempurna antara besi cor dengan berbagai macam baja termasuk stainless steel, karena mengandung formula khusus pada coatingnya