Istilah Istilah Penting Logam
Logam merupakan mineral yang tidak tembus pandang dan dapat menghantarkan aliran panas atau aliran listrik
- Besi = Logam yang keras, yang dihasilkan dari proses pengolahan biji besi pada dapur tinggi
- Baja = Logam yang keras dan kuat, yang dihasilkan dari proses pengolahan lanjut logam besi melalui dapur Siemens Martin, Bessemer, Open Heart atau dapur listrik
- Logam Ferrous = Logam yang terbuat dari unsur dasar besi (Fe) dan Carbon (C)
- Logam Non Ferrous = Logam yang terbuat dari unsur dasar bukan besi (Fe) dan Carbon (C)
- Baja Carbon Rendah = Baja yang mempunyai kandungan karbon sebesar 0,1 % sampai dengan 0,3 %
- Baja Carbon Sedang = Baja yang mempunyai kandungan karbon sebesar 0,3 % sampai dengan 0,6 %
- Baja Carbon Tinggi = Logam yang mempunyai kandungan karbon 0,7 % sampai dengan 1,3 %
- Baja campuran = Logam baja yang telah mengalami proses penambahan unsur – unsur paduan
- Baja Tahan Karat = Logam baja yang mempunyai sifat tahan terhadap karat
- Unsur Paduan = Adalah unsur – unsur kimia yang ditambahkan pada logam untuk memperbaiki sifat – sifat logam tersebut
- Heat Treatment = Proses pemanasan dan pendinginan pada logam untuk mendapatkan sifat – sifat tertentu
- Hardening = Proses pemanasan logam yang bertujuan untuk menambah sifat kekerasan logam
- Tempering = Proses pemanasan logam yang bertujuan untuk mengurangi sifat kekerasan
- Annealing = Proses pemanasan dan pendinginan logam yang bertujuan untuk melunakkan kekerasan logam
- Klasifikasi baja = Penggolongan logam baja berdasarkan komposisi unsur paduan
- Klasifikasi Aluminium = Penggolongan logam aluminium berdasarkan komposisi unsur paduan
- Aluminium = Logam yang lunak, yang dihasilkan dari proses elektrolitik oksid aluminium
- Oksid Aluminium = Unsur senyawa bahan aluminium, yang dihasilkan dari proses pemisahan biji bauksit dari unsur – unsur kimia yang lain dengan mempergunakan larutan tawas murni
- Hyronalium = Adalah aluminium murni yang ditambahi unsur paduan jenis Magnesium (Mg) sebesar 4% sampai dengan 10%
- Silumin = Adalah aluminium murni yang ditambahi unsur paduan jenis Silisium (Si) sebesar 12% sampai dengan 13%
- Duralumin = Adalah aluminium murni yang ditambahi unsur paduan jenis Cuppri (Cu) sebesar 5%, Silisium (Si) sebesar 1,5%, Mangaan (Mn) sebesar 1,5% dan Magnesium (Mg) sebesar 2,5%
Recent Posts